oleh

Pekon Tamansari Pugung Kembali Gelar Vaksin Covid-19

Tanggamus(RN)–Pekon Tamansari Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus, kembali melakukan vaksinasi covid-19 pada warga yang belum pernah divaksin sebelumnya, dimana kegiatan vaksinasi tersebut dilaksanakan di halaman balai pekon setempat pada selasa (31/05/2022),

Sementara jenis dosis yang di berikan ada sebanyak 200 dosis, yaitu jenis astra zeneca, untuk tahap 1,2, dan 3, kegiatan vaksin tersebut disambut sangat antusias oleh warga setempat.

Acara vaksin tersebut dihadiri oleh babinsa dari koramil pagelaran, babinkamtibmas Polsek Pugung, dari Dinas Kesehatan Kecamatan Pugung, juga segenap aparatur pekon setempat.

Pj.Kepala Pekon Tamansari IRWAN SE, saat pelaksanaan Vaksin  mengungakapkan dengan adanya progaram vaksinasi ini kami selaku pemerintah pekon dan dinas kesehatan mengada kan program vaksinasi covid 19 ini agar dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh dan semoga masyarakat kita terhindar dari segala wabah penyakit.

Lebih Irwan,SE juga mengatakan sebelumnya wabah covid 19 melanda diseluruh dunia selama 3 tahun kita tenggelam dalam wabah covid 19, yang selama ini melanda dinegri kita ini, semoga wabah covid ini cepat sirna dari bumi pertiwi dan kami juga menghimbau kepada masayarakat agar bisa mematuhi porkes yang disediakan ungkapnya.

Di tempat yang sama Dr.Melati, juga menjelaskan bagi masyarakat yang mengikuti vaksinasi ini wajib mematuhi prokes, cuci tangan memakai masker dan duduk menjaga jarak, kami dari kesehatan terutama memeriksa kesehatan masyarakat terlebih dahulu, setelah itu menunggu antrian untuk di vaksin, dosis yang kita berikan dari kami yaitu astra zeneca, itu untuk satu sampai tiga, jelasnya.

Sentara itu, Neneng wati salah satu warga Pekon Tamansari mengaku sangat antusias dengan adanya vaksin yang digelar dibalai pekon Tamansari ini, kami pun tak perlu lagi untuk jauh jauh untuk melaksanakan vaksinasi cukup dengan datang ke balai pekon saja.

“Selain itu ungkap neneng kami juga sebagai warga negara yang baik kami mematuhi peraturan yag di berikan oleh pemerintah, kami juga selalu mematuhi peratokol kesehatan,” katanya.

Wartawan Sahirun.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed