oleh

Rakerda JMSI:Merajut Sinergitas Multi Stakeholder Melalui Perencanaan Kolaboratif Berbasis Digital

TUBABA(RN)–Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Provinsi Lampung menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke-1 tahun 2023, yang diselenggarakan di Taman Kebaikan, Kelurahan Panargan Jaya, Kecamatan Tulang Bawang Tengah (TBT), Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), pada Rabu (12/04/2023).

 

Berdasarkan pantauan di lokasi, kegiatan itu memiliki tema ‘Merajut Sinergitas Multi Stakeholder Melalui Perencanaan Kolaboratif Berbasis Digital’ dan dihadiri secara langsung oleh Ketua umum JMSI Pusat, Teguh Sentosa, serta beberapa pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat.

 

Dalam sambutannya, Ketua Umum JMSI Pusat, Teguh Sentosa, menyampaikan, dirinya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya keapda Pengurus Daerah (Pengda), maupun Pengurus Cabang (Pengcab) JMSI Provinsi Lampung atas suksesnya pelaksanaan Rakerda yang pertama bagi JMSI Provinsi Lampung.

 

“Rasa bangga dan terimakasih saya ucapkan bagi teman-teman Pengda dan Pegcab JMSI yang ada di Provinsi Lampung atas suksesnya pelaksanaan acara Rakerda ini,” ujarnya.

 

Lanjut Teguh Sentosa, pada kegiatan Rakerda kali ini, salah satu topik pembahasan ialah mengenai penguatan Insan Pers dan Peningkatan karya tulis bagi setiap pekerja pers di seluruh Indonesia.

 

Sementara itu, Ketua JMSI Provinsi Lampung, Ahmad Novriwan Ismail, dalam sambutannya mengatakan, perkembangan pembangunan Kabupaten yang pesat menjadi salah satu dasar diadakannya Rakerda JMSI Provinsi Lampung kali pertama di Kabupaten berjuluk Ragem Sai Mangi Wawai ini.

 

“Diadakannya Rakerda disini lantaran menurut teman-teman Tubaba ini merupakan suatu Kabupaten yang eksotis bagi kalangan masyarakat Daerah Lampung bahkan masyarakat di kancah Nasional sekalipun,” tuturnya.

 

Masih Novriwan, JMSI Lampung memiliki peran tersendiri dalam mengembangkan potensi pembangunan yang di seluruh Provinsi Lampung melalui pemberitaan yang Membangun, Akurat, serta Akuntabel sehingga Lampung dapat lebih dikenal sebagai salah satu Provinsi yang Maju, Berkembang, dan Berdaya Saing.

 

Ditempat yang sama, Penjabat (Pj)Bupati Tubaba, Zaidirina Wardoyo, yang disampaikan melalui Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik, Untung Budiono, juga menyampaikan, penyelenggaraan Rakerda JMSI ini diharapkan dapat berjalan dengan maksimal agar terwujudnya Pers Merdeka, Profesional, bermartabat, dan berakhlak, sehingga dapat menghasilkan suatu pemberitaan yang tepat serta akurat.

 

“Terbentuknya suatu organisasi Jaringan Media Siber Indonesia ini keberadaannya sangat penting untuk menjamin bahwa wartawan yang bernaung di JMSI adalah Wartawan yang profesional dan benar-benar mematuhi kode etik jurnalistik. Jadi kita harapkan JMSI ini dapat sama-sama berkolaborasi dalm memajukan suatu pembangunan yang di Provinsi Lampung khususnya Kabupaten Tubaba,” Tandasnya.(R).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed